JAJANAN KAKI LIMA DI BANDUNG

1.COMBRO

Resep Combro Enak Praktis - Daftar Kuliner Unik

Sebutan comro ternyata adalah singkatan dari oncom di jero yang dalam bahasa indonesia artinya oncom di dalam.Comro dibuat dengan menggunakan adonan parutan singkong yang dibentuk bulat lonjong. Di bagian tengahnya diisikan oncom berbumbu yang memberi rasa gurih dan pedas. Cemilan ini cocok dimakan bersama saat santai bersama keluarga. Dijamin kamu bakal ketagihan deh!

2.CIMOL

Cara Membuat Cimol Empuk dan Anti Meledak

Kalau cireng adalah aci digoreng, maka cimol adalah aci digemol. Digemol artinya dibuat bulat-bulat. Setelah dibentuk bulat-bulat, cimol lalu digoreng dan dimakan dengan bumbu tambahan seperti bumbu pedas, barbeque, asam manis dan lain sebagainya.Makan cimol memberikan sensasi makan cireng namun lebih ringan dan kenyal. Cimol paling pas disantap saat hangat dengan ditemani minuman favoritmu.

3.SEBLAK

Resep Seblak kerupuk basah oleh Herawati Amalia - Cookpad

Jajanan yang satu ini memang lagi hits di kalangan anak muda. Seblak terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan campuran bumbu bawang dan cabai sehingga menghasilkan hidangan berkuah yang unik. Kerupuknya memberikan tekstur kenyal yang pas dicampur dengan kuah pedas.Seblak terkadang dicampur dengan ceker, ayam, telur dan tambahan topping sosis serta keju. Seblak memang merupakan makanan yang sempurna untuk disantap saat menghadapi cuaca Bandung yang sejuk

4.COLENAK

Gurih dan Legit! Ini Resep Bikin Colenak Khas Sunda ala Yummy | IDN Times  Jabar

Meski berawalan huruf C tapi jajanan yang satu ini bukan berasal dari aci melainkan peuyeum alias tape bandung. Colenak merupakan penjelasan dari cara makan jajanan tersebut, yaitu dicocol enak.Colenak berasal dari peuyeum yang dibakar lalu disajikan dengan saus gula jawa cair dan ditambah dengan parutan serutan kelapa.Hmm.. sudah kebayang belum rasa manis gurih dari colenak? Kalau belum maka kamu wajib mampir ke jajanan colenak saat jalan-jalan ke Bandung.

5.CUANKI

Jual Cuanki Serayu Bandung | Oleh Oleh Baso Bakso Sapi Murah Tahu Siomay -  Kota Bandung - Toko NanoShop | Tokopedia

Secara tampilan, cuanki mirip sekali dengan bakso malang. Hanya saja, cuanki tidak menggunakan mie kuning. Isiannya meliputi tahu putih isi aci, bakso, siomay, pangsit rebus, pangsit goreng dan bakso goreng. Kuahnya dibiarkan bening dan hanya ditambahkan sedikit daun bawang dan bawang goreng. Rasanya gurih dan cocok untuk disantap saat cuaca dingin.

6.BANDROS

Kue Bandros atau Kue Pancong, Ini Resepnya!

Kamu yang berdomisili di Jawa Timur dan Jawa Tengah pasti pernah tahu jajanan bernama Rangin. Nah, jajanan bandros ini mirip seperti rangin. Bandros terbuat dari adonan tepung beras dan kelapa parut yang dicetak dalam loyang berbentuk setengah lingkaran.Walaupun bandros tradisional tidak menggunakan topping apapun, kini bandros telah berevolusi dengan terciptanya aneka rasa topping mulai dari yang gurih dengan menggunakan keju dan mayonais hingga yang manis dengan menambahkan coklat dan susu.

7.BAKSO GORENG

Resep Bakso Goreng Ayam Udang - Masak Apa Hari Ini?

Sesuai namanya, makanan yang satu ini merupakan olahan dari bakso yang digoreng. Namun ada juga yang membuatnya berbentuk seperti keripik. Dua-duanya sama-sama enak dan pasti bikin kamu ketagihan.Keripik bakso goreng biasanya diberi bumbu gurih pedas dengan beberapa tingkatan level. Sedangkan kudapan bakso goreng cukup disantap dengan menggunakan sambal atau cabe rawit hijau yang pedas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *