9 TEMPAT WISATA YANG DIKENAL HOROR DI PALEMBANG

Buat kamu yang bosan dengan wisata itu-itu saja, cobalah menantang adrenalin dengan mengunjungi wisata-wisata yang dikenal horor. Bukan cuma kulineran dan berwisata alam, Palembang juga punya spot-spot yang bisa membuat adrenalinmu meningkat.

  1. Sungai Musi

Selain terkenal dengan transportasinya, sungai Musi juga ternyata memiliki cerita rakyat yang sudah lama melegenda, yakni adanya sosok Antu Banyu atau hantu penghuni sungai. Antu Banyu ini menjadi momok yang menakutkan bagi warga yqng hidup di sepanjang Sungai Musi. Bila seseorang tertangkap oleh Antu Banyu konon katanya dia tidak akan kembali dalam keadaan hidup.

2. Puncak Sekuning

TPU yang terletak di Jalan Puncak Sekuning ini dulunya pernah digunakan sebagai tempat shooting acara TV yang terkenal. Ketika sedang syuting, beberapa orang yang ada di lokasi itu mengalami kesurupan. Bahkan ada salah satu orang yang kesurupan menjadi gila dan akhirnya meninggal dunia.

3. Bank Indonesia

Gedung Bank Indonesia yang berdiri kokoh ini ternyata menyimpan sejumlah cerita misteri di dalamnya. Ada saja beberapa cerita pengunjung atau masyarakat yang melintas di kawasan gedung perbankan ini yang pernah merasa diganggu oleh sosok tak kasat mata.

4. PTC Tower Mall

Banyak kejadian aneh yang sering terjadi di Tower Mall ini hingga pihak pengelola Mall bermaksud ingin merobohkan Tower tersebut namun tak ada yang berhasil. Bukannya runtuh, tower itu malah memakan banyak korban jiwa. Konon tower itu dihuni oleh makhluk gaib agar tak dapat dirobohkan oleh siapapun.

5. Jembatan Ampera

Salah satu yang paling heboh hingga sekarang adalah sosok Hantu Banyu. Dari namanya, sosok mahluk halus ini muncul dari permukaan air atau dalam bahasa lokal, banyu. Menurut beberapa penuturan warga sekitar, Hantu Banyu digambarkan sebagai sosok manusia setengah siamang. Ia mencari calon korban yang tengah memancing dan berenang dengan cara menerkamnya di dalam air.

6. Bukit Siguntang

Namun di balik indahnya Bukit Siguntang, ada cerita misteri di dalamnya. Bukit ini dikelilingi oleh pepohonan lebat dan semak belukar yang didalamnya terdapat makam-makam raja terdahulu. Menjadikan Kawasan ini sebagai istana hantu. Oleh karena itu, suasana di Bukit Siguntang pada malam hari memang sangat mencekam.

7. Museum Balaputra Dewa

Museum yang satu ini berisi koleksi dari Kerajaan Sriwijaya. Konon katanya, Museum Negeri Balaputra Dewa memiliki banyak sekali penghuni makhluk gaib. Karena lokasinya yang cukup misterius, tempat ini sering dijadikan sebagai lokasi syuting acara horor.

8. Danau Ranau

Menurut tetua masyarakat Ranau dan lima suku di OKU Selatan ini meliputi, Marga Ranau, Haji, Daya, Kisam, dan Semende dipercaya secara turun temurun bahwasannya asal usul, Danau Ranau ini berasal dari pohon ara raksasa. Konon, di zaman dahulu tepat tengah-tengah danau saat ini tumbuh lah pohon ara raksasa berwarna hitam.

9.Komplek Pertamina Plaju

Salah satu tempat wisata horor di Palembang ini dikenal memiliki banyak sekali cerita mistis. Kawasan Kebon Jahe di Komplek Pertamina Plaju dikenal sebagai kawasan paling angker. Dulu, kawasan Kebon Jahe pernah digunakan sebagai tempat perkemahan siswa-siswi SMP. Dan di saat tengah malam tidak sedikit siswa-siswi yang mendengar suara wanita tertawa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *