Bukan hal aneh kalau setiap orang menginginkan tinggal di lingkungan yang bersih dan asri. Namun, keadaan bumi setiap tahunnya mengalami penurunan kualitas. Mulai dari perubahan iklim, bencana alam, hingga ulah manusia yang membuat bumi kian terpuruk.
Untungnya, masih ada beberapa kota di dunia dengan keadaan lingkungan yang layak. Baru-baru ini Yale University dan The World Economic Forum membuat daftar kota paling bersih di dunia.
Hal ini berdasarkan kesehatan lingkungan, vasilitas ekosistem, polusi udara, dan air. Seperti dilansir dari Earth & World, berikut daftar sepuluh daftar kota paling besar di dunia 2021.
- Hamburg, Jerman
Hamburg ialah kota berpenduduk terpadat kedua di Jerman setelah Berlin, dan salah satu kota tersibuk di dunia. Hamburg berdiri pada tahun 825.
2. Chicago, Amerika Serikat
Chicago adalah kota terbesar di negara bagian Amerika Serikat Illinois, didirikan pada 12 Agustus 1833. Termasyhur untuk peternakan dan area industrinya yang tersebar, pelabuhannya yang strategis di Danau Besar, posisinya sebagai pusat jaringan KA terpenting di AS bagian utara, dan semangatnya yang tak kunjung padam selama Kebakaran Besar 1871.
3. Copenhagen, Denmark
Kopenhagen adalah ibu kota dan kota terbesar di Denmark dengan jumlah penduduk kawasan urban 1.263.698 jiwa dan kawasan metropolitan sebesar 2.013.009 jiwa. Nama ini berasal dari kata Købmandshavn, yang berarti “pelabuhan saudagar”. Kopenhagen terletak di pesisir timur pulau di tepi sungai Sont.
4. Honolulu, Hawaii
Honolulu adalah ibu kota Negara Bagian Hawaii, Amerika Serikat. Dalam Bahasa Hawaii, kata honolulu bermakna “tempat yang terlindung”. Luas wilayah daratannya ialah 222 km² dan jumlah penduduk 377.260 jiwa. Honolulu adalah kota terjauh dari ukurannya di dunia, dan merupakan kota utama AS paling barat dan selatan.
5. Helsinki, Finlandia
Helsinki adalah ibu kota sekaligus kota terbesar di Finlandia. Kota ini terletak di bagian selatan Finlandia, di tepi Teluk Finlandia dan Laut Baltik. Daerah urban Helsinki termasuk kota Espoo, Vantaa, dan Kauniainen, yang disebut juga Wilayah Ibu kota dengan penduduk sebanyak 992.836 jiwa.
6. Reykjavik, Islandia
Reykjavík adalah ibu kota dan kota terbesar di Islandia. Dengan penduduk sekitar 120.000 jiwa, atau sekitar setengah penduduk negara pulau ini, kota ini menjadi pusat budaya aktivitas, ekonomi dan pemerintahan Islandia.
7. Vienna, Austria
Wina adalah ibu kota federal Republik Austria dan sekaligus merupakan salah satu dari 9 negara bagian Austria. Selama berabad-abad kota ini telah berperan sebagai ibu kota dari Kekaisaran Habsburg dan saat itu sempat menjadi pusat ekonomi di Eropa Tengah bagian selatan.
8. Jenewa, Swiss
Jenewa adalah kota terpadat di Swiss, terletak di mana Danau Jenewa mengalir ke Sungai Rhone. Kota ini merupakan ibu kota dari Republiqueet canton de Geneve. Munisipalitas memiliki populasi sebanyak 203.951 jiwa, dan kanton memiliki 504.128 penduduk.
9. Curitiba Brazil
Curitiba adalah ibu kota negara bagian Brazil, Parana. Kota ini terletak di brazil bagian tenggara, sekitar 1.081 km dari ibu kota brazil, Brasilia. Penduduknya berjumlah 1.757.904 jiwa. Wilayah metropolitannya terdiri dari 26 munisipalitas dengan total populasi 3,2 juta orang.