Pulau Bali
Bali adalah sebuah pulau di Indonesia yang dikenal karena memiliki pegunungan berapi yang hijau, terasering sawah yang unik, pantai, dan terumbu karang yang cantik. Terdapat banyak tempat wisata religi seperti Pura Uluwatu yang berdiri di atas tebing. Di Selatan, kota pesisir pantai Kuta menawarkan wisata hiburan malam yang tak pernah sepi, sementara Seminyak, Sanur, dan Nusa Dua dikenal dengan suguhan resort yang populer. Pulau Bali juga dikenal sebagai tempat untuk relaksasi denga yoga dan meditasi.
Pulau Ischia
Ischia merupakan sebuah pulau gunung berapi di laut Tirrhenia, di bagian utara Teluk Napoli, Pulau ini terletak 30 km dari Napoli. Gunung tertinggi di pulau ini adalah Gunung Epomeo dengan ketinggian 788 meter Komunitas utama di pulau ini ialah Ischia Porto.
Pulau Kauai, Hawai
Kaua‘i adalah pulau di Hawaii yang tertua dan ke-4 terbesar, memiliki luas wilaya 1.446 km². Juga dikenal sebagai “Pulau Taman”. Kaua‘i terletak 105 mil di seberang Selat Kaua‘i, barat daya Oahu. Berasal dari gunung berapi, puncak tertinggi di pulau bergunung ini adalah Kawaikini pada 1.598m.
Pulau Maui, Hawai
Maui adalah pulau terbesar ke 2 di kepulauan Hawai pada 727,2 mil persegi dan merupakan pulau terbesar ke-17 di Amerika Serikat. Maui adalah sebagian dari negara bagian Hawaii dan merupakan yang terbesar dari empat pulau daerah Maui, lebih besar dari Lana’i. Kaho’olawe, dan Maloka’i.
Pulau Santorini Yunani
Santorini merupakan kelompok bundar pulau gunung berapi di Laut Aegea, terletak 200 km dari daratan Yunani. Pulau ini merupakan kelompok Kepulauan Cyclades. Pulau ini memiliki luas wilayah 73 km² dan populasi 13.600 jiwa. Pulau ini dikenal karena sektor pariwisata dan industri wine-nya.
Pulau Galapagos
Kepulauan Galápagos atau Galapagos adalah sebuah kepulauan yang terdiri dari 13 pulau-pulau berapi dan bebatuan. Galapagos terletak di Samudra Pasifik sekitar 1.000 kilometer sebelah barat pesisir Amerika Selatan. Secara politis, Galapagos merupakan bagian dari Ekuador.
Pulau Boracay Island, Filipina
Boracay adalah pulau di Filipina. Pulau ini terletak sejauh 315 km dari Manila. Pada tahun 1990, Boracay dipilih sebagai salah satu pantai terbaik di dunia oleh BMW Tropical Beach Handbook. Pulau ini juga dipilih oleh TV Quick sebagai pantai tropis terbaik di dunia pada tahun 1996.
Pulau Kerkira, Yunani
Kerkira adalah sebuah pulau milik Yunani yang terletak di Laut Ionia, lepas pesisir Albania. Merupakan bagian dari Prefektur Kerkira, kota utamanya juga bernama Kerkyra. Penduduk pulau ini berjumlah 114.000 jiwa.
Pulau Palawa Filipina
Palawan adalah pulau terbesar di provinsi Palawan di Filipina dan pulau terbesar kelima di negara itu. Pantai barat laut pulau itu di sepanjang Laut Cina Selatan, sedangkan pantai tenggara membentuk bagian dari batas utara Laut Sulu.