Pantai ini merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Gorontalo. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih dengan air laut yang jernih. Pantai ini menjadi salah satu wisata pantai terdekat dari pusat Kota Gorontalo. Pengunjung yang datang ke pantai ini dapat melakukan berbagai aktifitas seperti diving, renang, dan menyaksikan keindahan sunset dan Milky Way di malam hari. Keunikan pantai ini adalah suasana yang sepi pada setiap jam kerja atau week day, sehingga para wisatawan akan merasa nyaman seperti di pantai pribadi. Selain itu, di sana kamu juga bisa memasang hammock yang dikaitkan di antara batang pohon di bibir pantai. Hanya saja kamu harus membawa hammock dari rumah atau mungkin menyewanya di persewaan alat-alat outdoor di sekitar Kota Gorontalo, karena memang di sekitar Pantai Kurenai masih belum ditemukan tempat penyewaannya.

Pagi hari juga bisa menjadi waktu yang tepat untuk berkunjung ke Pantai Kurenai, karena pada saat itu laut sedang surut dan kamu pun bisa menjelajah hingga beberapa meter ke tengah laut. Ketika laut surut, beberapa bintang laut yang mirip seperti karakter Patrick di serial Spongeboobs Squarepant juga banyak bermunculan dengan menempel di bebatuan karang. Namun, kamu juga harus berhati-hati saat menjelajah hingga ke tengah, karena di Pantai Kurenai masih banyak ditemukan bulu babi, binatang laut yang penuh dengan duri tajam dan beracun.

Fasilitas di Pantai Kurenai

Sampai saat ini para pengunjung belum dipungut biaya untuk bisa menikmati pesona Pantai Kurenai, mereka hanya perlu membayar biaya parkir motor sebesar 5 ribu rupiah dan 10 ribu rupiah untuk parkir kendaraan roda empat. Gratisnya biaya masuk ke Pantai Kurenai karena memang pantai yang satu ini belum dikelola secara resmi oleh pemerintah setempat. Oleh sebab itu, fasilitas di Pantai Kurenai juga cukup minim bahkan para pengunjung tidak bisa menemukan toilet di sekitar lokasi, padahal itu seharusnya menjadi fasilitas utama di tempat wisata. Kemudian, di pantai tersebut juga belum tersedia tempat sampah dalam jumlah yang cukup, sehingga terlihat banyak sampah berserakan di beberapa sudut. Akan tetapi, di Pantai Kurenai telah tersedia beberapa warung sederhana dari warga setempat yang menjual aneka minuman dan makanan ringan dengan harga yang terjangkau.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *